Hah, memang ada VPN gratis? Jawabannya adalah ada. Sebagian dari orang lebih memilih menggunakan VPN gratis tanpa tahu apa saja kekurangan menggunakan VPN gratis. Memang apa saja sih kekurangannya? Apakah kekurangan tersebut mampu berdampak negatif bagi penggunanya?
VPN Itu Apa Sih?
Sebelum mengetahui apa saja kekurangan memakai VPN gratis, tak ada salahnya untuk mengetahui mengenai apa itu VPN. VPN atau Virtual Private Network merupakan sebuah software atau perangkat lunak yang memungkinkan Anda untuk terhubung dengan jaringan virtual.
Mungkin bagi sebagian orang hanya tahu manfaat VPN untuk membuka akses konten yang dibatasi oleh masalah geografis saja, lebih dari itu ada banyak sekali manfaat VPN. Salah satu manfaat tersebut adalah melindungi data privasi dari penjahat hacker yang mungkin saja masuk melalui sebuah jaringan apalagi jika Anda terhubung dengan Wi-Fi publik.
Nah, kembali lagi membahas pokok pembicaraan kita kali ini, berikut ini beberapa kekurangan yang umumnya akan Anda rasakan ketika Anda memutuskan untuk menggunakan VPN gratis.
Kekurangan Menggunakan VPN Gratis
Mampu Melacak Aktivitas Online
Kekurangan memakai VPN gratis yang pertama adalah layanan VPN mampu melacak penggunaan aktivitas usernya. VPN seharusnya mampu memberikan jaminan keamanan yang ketat namun karena gratis biasanya penyedia layanan justru bisa melihat dan melacak aktivitas online. Penyedia layanan bisa melihat situs – situs apa saja yang Anda kunjungi. Data – data ini bisa saja dijual ke pihak ketiga dengan tidak bertanggung – jawab untuk mendapatkan keuntungan komersial.
Baca Juga : Cara Memilih VPN untuk Game
Tidak Bisa Diandalkan
Kekurangan memakai VPN gratis yang kedua adalah tidak bisa diandalkan. Biasanya versi gratis dari sebuah layanan tidak memiliki kualitas yang sama bagusnya dengan yang versi berbayar. Tak hanya itu saja, VPN adalah sebuah layanan yang terus menerus beroperasi. Biasanya layanan versi gratis memiliki pemeliharaan tidak sesering versi berbayarnya sehingga terkadang begitu terasa menyebalkan saat menggunakan.
Performa yang Lebih Lambat
Kekurangan menggunakan VPN gratis yang selanjutnya adalah performa yang jauh lebih lambat dari pada versi berbayarnya. Hal ini sangat wajar mengingat Anda tidak membayar sepeserpun untuk menggunakan layanan ini. Namun, hal ini bisa jadi sangat mengganggu apalagi jika kebutuhan Anda adalah untuk menonton ataupun streaming.
Wajib Melihat Iklan
Biasanya layanan VPN memperoleh iklan dari iklan sebuah brand. Nah, karena Anda adalah pengguna gratis maka biasanya Anda wajib menonton iklan ini. Iklannya beragam mulai dari brand yang mungkin Anda kenal atau bahkan tidak Anda kenal sekalipun. Biasanya jika salah klik akan diarahkan ke website – website brand ini sehingga bagi sebagian orang menjumpai iklan sangat mengganggu.
Baca Juga : Kelebihan VPN Apa Saja? Ketahui ini!
Rentan Pencurian Data Pribadi
Salah satu tujuan menggunakan VPN adalah melindungi data – data privasi. Namun, VPN gratis biasanya tidak memiliki standar keamanan yang tinggi sehingga sangat rentan pencurian data pribadi. Waduh, bisa berdampak ke banyak hal nih!
Fitur yang Terbatas
Kekurangan menggunakan VPN gratis yang selanjutnya adalah fitur yang terbatas. Terkadang penyedia layanan VPN menyediakan layanan gratis untuk menarik lebih banyak penggunanya agar membeli atau berlangganan versi berbayarnya. Nah, untuk membedakan, biasanya versi gratis dari VPN dibedakan dengan keterbatasan fitur jadi jika Anda ingin menggunakan fitur yang lengkap, Anda harus berlangganan ke versi berbayarnya.
Keterbatasan Wilayah
VPN bekerja dengan mengarahkan jaringan menggunakan server di suatu wilayah sehingga pengguna bisa membuka blokiran akses sebuah konten atau layanan. Nah, untuk case user yang menggunakan layanan VPN gratis biasanya dibatasi dengan wilayah sehingga pilihannya jadi sedikit.
Nah itulah beberapa kekurangan menggunakan VPN gratis, jadi bagaimana? Apakah Anda tetap ingin menggunakan VPN gratis? Semua pilihan kembali ke tangan Anda.